Kamis, 01 Mei 2008

Syarat Figo Tak Pensiun: Mourinho

Milan - Luis Figo saat ini masih mempertimbangkan bakal pensiun atau tidak. Ada satu hal yang bisa mencegahnya gantung sepatu, yakni dilatih oleh Jose Mourinho. Bisa tercapaikah keinginan itu?

Spekulasi masa depan karir pemain asal Portugal tersebut mengemuka utamanya karena minimnya kesempatan bermain buat Inter Milan. Meski mengaku masih ingin bermain di Italia, Figo enggan terus jadi "penghangat bangku cadangan".

Secara lugas, pesepakbola berusia 35 tahun itu juga menyatakan kekurangsukaannya kepada allenatore Nerazzuri saat ini, Roberto Mancini. Dia lebih memilih Mourinho yang kebetulan juga disebut-sebut berpeluang menggeser Mancini di Giuseppe Meazza.

"Saya ingin dilatih Mourinho, karena saya suka visi sepakbolanya dan akan jadi cara yang bagus mengakhiri karir saya. Sekarang bilang kepada saya ke mana Mourinho akan pergi sehingga saya bisa ke sana juga," demikian Figo seperti dilansir Channel 4.

Hal ini membuat masa depan Figo di Inter bisa berakhir, meski mungkin tak akan pensiun musim ini. Masalahnya, Nerazzuri dipastikan tak bakal mengganti Mancio di kursi kepelatihan.

Sang pelatih memang sempat mengisyaratkan mundur dini dari Inter usai timnya tersingkir dari pentas Liga Champions. Namun hal itu kemudian ditariknya kembali, dan Presiden Inter Milan Massimo Moratti pun menegaskan tak bakal mengutak-atik posisinya.

"Sejauh keinginan klub dan saya, Mancini tetap (tetap jadi pelatih). Tentu itu tergantung pandangan dan keputusannya. Saya tak tahu tawaran lainnya, tapi dalam pandangan saya dia sudah pasti tak berubah (pada posisinya)," jelas Moratti.

"Saya tahu saya sudah banyak mengganti manajer dalam masa saya, jadi orang mengasumsikan saya punya ide-ide lain namun kali ini itu bukanlah situasinya," tandas dia.

Tidak ada komentar: